SELAMAT DATANG

Terimakasih Anda telah mampir di blog ini. Blog ini sebagai tempat berbagi apa saja demi hidup yang lebih baik. Saran dan kritik senantiasa kami tunggu demi berkembangnya blog ini.
Matur nuwun ...

Rabu, 17 Agustus 2011

Tips Mudik Aman dengan Sepeda Motor

Idul Fitri bagi masyarakat Indonesia identik dengan mudik. Mudik sudah menjadi tradisi tahunan. Jutaan manusia pulang ke kampung halaman untuk merayakan Lebaran bersama keluarga di kampung halaman.

Prosesi mudik identik dengan perjalanan panjang dan kemacetan. Bagi yang melalui jalan darat, mudik bisa menggunakan kendaraan umum, kendaraan pribadi, dan sepeda motor.

Belakangan pengguna mudik dengan sepeda motor terus meningkat, bahkan menurut survey terjadi peningkatan 15% setiap tahun dari tahun sebelumnya. Alasannya simpel, selain hemat, mudik menggunakan motor juga lebih efisien dan bisa menghindari kemacetan.

Nah, bagi Anda yang memilih mudik menggunakan sepeda motor, ingat, jangan sepelekan soal keamanan dan kenyamanan. Karena itu, ada baiknya Anda memperhatikan beberapa tips mudik aman berikut ini:

1. Persiapan kendaraan:
    a. Cek kondisi mesin (bawa ke bengkel untuk memastikannya)siap untuk perjalanan
    b. Periksa rem depan dan belakang
    c. Periksa lampu utama, lampu belakang, lampu rem maupun lampu isyarat
    d. Periksa ban depan dan belakang (ganti jika telah gundul) dan ukuran anginnya
    e. Periksa kondisi rantai kendaraan, pastikan tingkat kelenturannya benar

2. Persiapkan kelengkapan berkendaraan
    a. Pastikan SIM dan STNK masa berlakunya masih lama
    b. Bawalah jas hujan model baju dan celana
    c. Pastikan bahwa Anda telah paham jalur yang akan dilalui
        Jika Anda baru pertama mudik tanyakan pada teman yg pernah mudik:
        - Jalur yang paling mudah
        - Jalur yang rawan kecelakaan
        - Tempat beristirahat
    d. Pakailah helm standar, jaket, sarung tangan, dan sepatu berkendaraan

3. Persiapan berkendaraan :
    a. Pastikan badan Anda sehat
    b. Jangan berboncengan lebih dari 2 orang
    c. Bawalah uang tunai seperlunya saja
    d. Jika membawa barang jangan berlebihan dan berat jangan sampai  menganggu  Anda 
         berkendaraan

4. Dalam perjalanan
    a. Berdoalah sebelum memulai perjalanan
    b. Jika Anda mudik berkonvoi mintalah pengawalan dari pihak berwajib
    c. Taati peraturan lalu lintas
    d. Nyalakan lampu lalu lintas siang malam
    e. Berkendaraanlah dengan santai dan nyaman seolah-olah Anda mau berekreasi
    f. Jangan memaksa kemampuan kendaraan Anda berhentilah untuk mendinginkan mesin
    g. Jagalah emosi Anda agar tidak terbawa untuk balapan dengan pengendara lain
    h. Istirahatlah jika Anda lelah
    i.  Isi bensin di SPBU terdekat saat bensin tinggal 1/4 habis, 
        apalagi jika Anda tidak tahu  seberapa jauh lagi POM bensin di depan
      
5. Saat Istirahat
    a. Istirahatlah di tempat yang teduh dan aman.
    b. Gunakan waktu istirahat semaksimal mungkin sampai kondisi Anda fit
    c. Jangan istirahat terlalu lama karena akan mengganggu ritme berkendaraan Anda
    d. Bila perlu beristirahatlah beberapa kali

Selamat MUDIK dengan sepeda motor ...
Minal Aidin wal Faidzin, Mohon maaf lahir dan batin